Setiap manusia pada dasarnya memiliki sifat ingin tahu. Tapi, tidak semua manusia berani bertanya.
Yap. Wartawan.
Wartawan adalah seseorang melakukan jurnalisme atau orang yang menulis suatu berita/artikel dan dimuat di media massa. Dalam proses mencari materi berita, wartawan sering bertemu langsung narasumber untuk menanyakan hal terkait.
Jadi, Wartawan adalah manusia yang berani bertanya.
For your information, wartawan yang baik adalah wartawan yang
mengerti kesehariaan, kebiasaan, kesukaan, hobi, dan hal yang menyangkut
pribadi narasumber. Apa yang patut ditanyakan dan yang tidak patut.
Menjadi wartawan tidak semudah yang kalian bayangkan. Tidak selalu lancar. Wartawan bertanya, narasumber menjawab. Tidak.
Kadang ketika wartawan bertanya terjadi kesalah pahaman dengan narasumber. Lalu, sang narasumber menjadi merasa terganggu, dan wartawan pun takut untuk menjelaskan.
Kadang ketika wartawan bertanya hanya dijawab dengan jawaban pendek. Ini kadang menjadikan wartawan enggan untuk bertanya lagi.
Tapi,
wartawan bisa menjadi sangat senang jika sang narasumber menjadi atraktif. Ketika ditanya, malah cerita panjang lebar. Lebih-lebih kalo ditanya balik.
Tapi,
akan menjadi mebingungkan apabila yang awalnya atraktif tiba-tiba, eh, bukan tiba-tiba. Lambat laun menjadi cuek. Bukan cuek sih, tapi kayak kurang tertarik dengan lawan bicara.
Hah.
Those things are similar with what mens are felling when they 'PDKT'. Seperti yang sekarang Saya rasakan.
Kalo di jawab pendek, kadang saya merasa takut kalo saya ngganggu dia.
Kalo dia awalnya atraktif terus tiba-tiba cuek, saya takut kalo ada sesuatu yang saya lakukan atau katakan yang membuat dia tidak nyaman. Tapi saya tidak tahu bagian yang mana.
Terus, saya harus gimana?
Intinya, wartawan adalah orang yang selalu bertanya dengan menanggung beban harapan sekaligus malu dengan segala konsekuensi dan sangat jarang ditanya balik
Dan, nampak nampaknya saya tidak tertarik untuk menjadi wartawan.(csw)
Menu
Popular Posts
-
Belakangan ini film superhero marak di layar lebar. Dari yang emang udah terkenal dari sononya kayak Superman sampai geng superhero...
-
Hari ini hari ketujuh ramadhan atau tepat seminggu puasa. Menurut Fadhâil Al-Asyhur Ats-Tsalâtsah yang di tulis oleh Syeikh Muhammad bin A...
-
seperti bunga dia tumbuh dari kecil hingga dewasa seperti bunga dia tidak berkompetisi dengan bunga lain melainkan seperti bunga dia mekar d...
Siapa dia Can? Hihihi...đ
BalasHapusMungkin Alma bisa membantu..